Kapolsek Moyo Hilir melaksanakan giat Pembinaan Dan Penyuluhan Hukum di SMPN 1 Moyo

    Kapolsek Moyo Hilir melaksanakan giat Pembinaan Dan Penyuluhan Hukum di SMPN 1 Moyo

    Sumbawa NTB - Sebagai bentuk langkah antisipasi maraknya aksi kenakalan remaja, Polsek Moyo Hilir menggelar kegiatan pembinaan serta penyuluhan ke sekolah-sekolah yang ada di wilayah hukumnya.

    Seperti halnya kali ini, bertempat di SMPN 1 Moyo, Kapolsek Moyo Hilir IPTU Ruslan bersama personelnya bertatap muka langsung dengan para murid untuk menyampaikan himbauan-himbauan terkait kenakalan remaja dan juga tentang hukum, Senin (25/09/23) pagi.

    IPTU Ruslan dalam arahannya menghimbau anak-anak sekolah agar senantiasa menjaga kebersihan lingkungan sekolah sehingga terciptanya suasana belajar yang nyaman , bersih dan rapi. 

    Dalam kesempatan itu, Kapolsek mengajak para murid untuk menjauhi dan mengatakan tidak pada peredaran gelap narkotika dan tidak terpengaruh menggunakan narkoba. 

    "Masa muda saat ini harus di isi dengan kegiatan - kegiatan yang positif, belajar dengan giat, berlomba menciptakan prestasi, sehingga tidak terjerumus dalam kenakalan remaja seperti melakukan aksi tawuran, balap liar, minum keras bahkan narkoba" ungkap Kapolsek.

    Kapolsek juga mengatakan bahwa kenakalan remaja merupakan hal yang sangat merugikan, karena apabila terlibat nantinya dapat berdampak kepada masa depan hingga dapst terjerat hukum. 

    Dalam kesempatan itu, IPTU Ruslan turut meminta dukungan para guru disekolah agar senantiasa bersabar untuk membina anak-anaknya sehingga dapat menjadi calon penerus bangsa yang baik. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Polresta Banyuwangi Berhasil Amankan Tersangka...

    Artikel Berikutnya

    Sumbar Dukung Kongres IPNU Tahun 2021 Diadakan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Didi Sungkono, S.H., M.H.: Pelaku Arogan Suruh Anak SMA Sujud dan Menggonggong Tidak Beradab
    Antisipasi Kenaikan Harga Bahan Pokok, Pemkab Lima Puluh Kota Gelar GPM
    Hendri Kampai: Indonesia Dikuasai Oligarki, Jangan Sampai Rakyat Merasa Dijajah 'Kumpeni' Zaman Now

    Ikuti Kami